Senin, 01 Oktober 2012

MY Daily Activity


Bangun Pagi - Ke Sekolah !!!



Pukul  04.40, adzan berkumandang menandakan Waktu Shubuh yang diawali dari munculnya fajar shaddiq, yakni cahaya putih yang melintang di ufuk timur hingga terbitnya Matahari. Masih ngantuk. Sangat mengantuk… Bagaimana tidak? Semalam aku tidur pukul 23.35. Aku pun memanjakan diriku sebentar lagi di tempat tidurku yang mungil ini. Tak terasa 30 menit berlalu, aku bergegas bangun mengingat belum melaksanakan shalat subuh. Setiap hari, kuhabiskan waktuku dengan aktivitas-aktivitas seperti anak yang lain yaitu sebagai seorang pelajar yang bisa dibilang super sibuk. Asal jangan sok sibuk. Hahahaaa
Udara pagi sangat segar ditemani dengan kicauan burung serta embun yang setia menemani helai-helai dedaunan membuatku selalu semangat untuk melakukan aktivitasku.
Ok. Next… setelah melaksanakan kewajibanku sebagai seorang muslim, aku memperbaiki tempat tidurku (anak gadis, harus yang rapi-rapi dong :D). Di rumah, aku terbiasa tidak bekerja di pagi hari karena beberapa faktor salah satunya rumahku jauh dari sekolah & selalu saja susah untuk bangun pagi. Hehehehe… Maka dari itu, mandi menjadi aktivitasku yang selanjutnya. Lalu berpakaian, sarapan bersama, dan bersiap-siap untuk ke sekolah.
Setiap hari, aku berangkat ke sekolah menggunakan sepeda motor bersama adik perempuanku. Tak lupa satu hal yang sangat penting untuk semua yang kukerjakan nanti yaitu doa orang tua. Yaa, orang yang selalu menyuapiku dengan senyum semangat tak peduli berapa banyak kesalahanku selama ini. Sebelum berangkat, salam kepada orang tua tak pernah aku lewatkan. Dan semoga saja aku tak akan pernah melewatkannya. Hehehe Amin deh.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut

  • sobat bisa menambahkan dengan yang lain bila mau
 
Free Joomla TemplatesFree Blogger TemplatesFree Website TemplatesFreethemes4all.comFree CSS TemplatesFree Wordpress ThemesFree Wordpress Themes TemplatesFree CSS Templates dreamweaverSEO Design